RSS

Kegiatan bisnis di Indonesia

Kegiatan Bisnis di Indonesia

Indonesia merupakan Negara yang memiliki asset rempah-rempah, memiliki kekayaan alam yang melimpah sehingga bisa di kembangkan menjadi Negara bisnis. Tetapi, asset tersebut hilang satu persatu akibat kelalaian manusia, kegiatan bisnis di Indonesia di mulai sejak Indonesia meraih kemerdekaannya. Sejak saat itu mulai memanfaatkan sumber kekayaan alam yang ada di Indonesia. Kemudian banyak investor asing yang menanamkan modalnya kepada Indonesia serta membuat fasilitas ekspor dan impor. Sehingga kegiatan bisnis di Indonesia semakin meningkat. Namun, sejak kepemimpinan Presiden Soeharto, terjadilah krisis moneter, sehingga investor-investor mengalihkan investasinya ke Negara lain sehingga Indonesia memiliki hutang yang banyak. dan pada akhirnya Presiden Soeharto mundur dari jabatannya. Setelah kejadian itu, pemerintah membangun kembali kstabilan harga agar para investor menanamkan modalnya kembali kepada Indonesia. Dan sekarang tidak hanya investor asing saja yang bisa meningkatkan kegiatan bisnis Indonesia, melainkan warga Indonesia sendiri yang mempunyai talent pada bidang bisnis mengembangkan kemampuannya. Sehingga tidak sedikit pengusaha yang membangun bisnisnya di Negara asing. Seiring dengan berkembangnya teknologi di dunia, hal ini sangatlah berpengaruh bagi para bisnismen. Karena dengan meningkatnya teknologi, semakin akan bertambah meningkat pula kegiatan bisnis di Indonesia. Sudah terlihat jelas bahwa sekarang telah banyak masyrakat yang berani untuk mengambil peluang-peluang bisnis pada banyak kesempatan. Sekarang bisnis pun beraneka macam. Telah ada bisnis online, yang dapat memudahkan para customer agar mudah dalam mendapatkan informasi mengenai suatu barang. Media internet sekarang bukanlah hal yang asing lagi di dalam masyarakat karena masyarakat sekarang telah mengenal dunia internet. Segala bentuk aktifitas yang berhubungan dengan bisnis dapat di akses melalu internet.

0 komentar:

Posting Komentar